Ponorogo – Dalam suasana apel pagi yang penuh semangat di halaman Mapolres Ponorogo, Senin (10/6/2024), Kapolres Ponorogo AKBP Anton Prasetyo memberikan penghargaan kepada satuan kerja dan anggota yang telah menunjukkan prestasi luar biasa dalam mengungkap berbagai kasus penting.
Kapolres Ponorogo, AKBP Anton Prasetyo, mengatakan rasa bangganya dan berharap prestasi ini menjadi inspirasi bagi satuan kerja lain untuk terus berprestasi dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.
“Selamat kepada semua penerima penghargaan Dedikasi dan kerja keras Anda telah membawa perubahan positif dan keamanan bagi masyarakat Ponorogo,”kata Kapolres AKBP Anton Prasetyo.
Diantaranya Satlantas Polres Ponorogo mendapat penghargaan pertama atas keberhasilan mereka dalam menggelar razia knalpot brong, dengan total 35 sepeda motor.
Polsek Mlarak meraih peringkat kedua dengan 26 sepeda motor yang berhasil ditertibkan dan Polsek Jenangan mendapat peringkat ketiga dengan 21 sepeda motor yang ditangani.
Penghargaan untuk pengungkapan narkoba diberikan kepada anggota Opsnal Satresnarkoba dan Penyidik Satresnarkoba yang berhasil mengungkap kasus peredaran narkoba dengan mengamankan tiga tersangka.
Penghargaan untuk Responsivitas dan Kepedulian yaitu Aipda Johana Prima Kusuma dari Satlantas Polres Ponorogo diakui atas respons cepatnya dalam membantu korban Laka Lantas.
Kemudian Briptu Luhur Ainul Fikri, S.I.Kom. juga mendapat penghargaan atas dedikasinya melatih siswa-siswi SLB Aisyiyah Ponorogo dalam mempelajari budaya reog Ponorogo.
Penghargaan untuk Keberanian dan Ketangkasan diberikan kepada anggota Satsamapta Polres Ponorogo yang berhasil mengamankan tersangka pencurian di depan toko Agassi jeans dengan barang bukti tas slempang berisi uang senilai kurang lebih 2 Juta Rupiah.
Humas